Apa yang Anda Cari di Internet Selama Tahun 2012?

Malu bertanya sesat dijalan, pepatah lama yang mungkin kurang relevan lagi dengan keadaan sekarang ini. Iya, bila Anda malu bertanya kepada orang dijalan, Anda bisa bertanya pada Google, terdengar anti-sosial memang, tapi itulah kenyataannya. Setahun ini, apa aja yang sudah Anda tanyakan pada Google? Apa yang Anda cari di internet? Kata kunci apa yang Anda gunakan? Mari Anda cari tahu :)

 pepatah lama yang mungkin kurang relevan lagi dengan keadaan sekarang ini Apa yang Anda Cari di Internet Selama Tahun 2012?

Kita mulai dari lingkup dunia, apa aja yang dicari orang dari seluruh dunia di internet menggunakan Google. Menurut data dari Zeitgeist 2012, inilah 10 kata kunci utama yang digunakan orang dari seluruh dunia dalam pencarian Google.
 pepatah lama yang mungkin kurang relevan lagi dengan keadaan sekarang ini Apa yang Anda Cari di Internet Selama Tahun 2012?
  1. Whitney Houston
  2. Gangnam Style
  3. Hurricane Sandy
  4. iPad 3
  5. Diablo 3
  6. Kate Middleton
  7. Olympics 2012
  8. Amanda Todd
  9. Michael Clarke Duncan
  10. BBB12
Terlihat Whitney Houston menempati peringkat teratas dalam pencarian Google tahun ini. Sebagai diva dunia, kematian Whitney Houston 11 Februari lalu sangat mengejutkan para penggemarnya di seluruh dunia, sehingga tidak aneh bila namanya bertengger di urutan pertama kata kunci pencarian Google.


Selanjutnya negara Anda, Indonesia. Apa aja yang Anda cari selama tahun 2012 ini? berikut daftar 10 kata kunci yang sering digunakan dalam pencarian Google selama tahun 2012 di Indonesia.
 pepatah lama yang mungkin kurang relevan lagi dengan keadaan sekarang ini Apa yang Anda Cari di Internet Selama Tahun 2012?
  1. Gangnam Style
  2. Noah
  3. Tomcat
  4. Coboy Junior
  5. Jokowi
  6. Indonesian Idol
  7. Cherry Belle
  8. Ayu Ting Ting
  9. Sukhoi
  10. Nenek Gayung
Terdapat kesamaan kata kunci yang sering digunakan antara tren dunia dan Indonesia, yaitu Gangnam Style. Kefenomenalan Gangnam Style memang tidak bisa dibendung lagi, selain karena demam K-pop yang sedang menjangkiti Indonesia, aksi PSY dengan tarian kudanya dalam video klip Gangnam Style merupakan daya tarik utama bagi sebagian besar masyarakat Indonesia, bahkan dunia.


Setelah Gangnam Style, terdapat Noah di urutan kedua. Hal tersebut cukup beralasan, mengingat setelah lama vakum, Ariel dkk muncul kembali menggunakan nama baru untuk band mereka, Noah, bersamaan dengan perilisan album baru mereka yang sangat ditunggu-tunggu para penggemarnya.

 pepatah lama yang mungkin kurang relevan lagi dengan keadaan sekarang ini Apa yang Anda Cari di Internet Selama Tahun 2012?

Selain daftar utama tersebut, Google juga membagi daftar tren kata kunci menjadi beberapa kategori, seperti orang, musisi, lagu, dsb. Daftar lengkapnya dapat dilihat pada situs Zeitgeist 2012. Anda juga dapat mengdownload versi PDF dari daftar kata-kata kunci Google dari seluruh dunia yang digunakan selama tahun 2012 ini melalui link berikut.

Download Daftar kata kunci Google tahun 2012

Post a Comment

0 Comments