Sony Xperia Z merupakan ponsel terbaru dari Sony yang sedang hangat diperbincangkan banyak pihak. Selain hadir dengan spesifikasi yang "wah", Xperia Z digadang-gadang akan mampu menarik perhatian banyak konsumen dan mengalahkan ponsel-ponsel andalan vendor lain.
Sampai artikel ini ditulis, belum ada kepastian mengenai kehadiran Xperia Z di Indonesia. Menurut rumor yang beredar, Sony akan merilis Xperia Z di Inggris (UK) dengan harga sekitar 8,2 juta rupiah (mahal memang, mengingat tingginya pajak di Inggris). Bila Anda berminat dengan Xperia Z, Anda dapat memperolehnya secara gratis melalui blog ini, iya, bercanda, kami hanya menyediakan wallpaper Xperia Z gratis untuk Anda :D
baca juga: Spesifikasi dan Harga Sony Xperia Z dan ZL
Wallpaper Xperia Z ini berasal dari dua orang member forum XDA, gbil dan Ambroos (Thanks!), tersedia baik untuk ponsel, tablet, maupun laptop atau PC Anda, enjoy :)
Wallpaper Xperia Z 2160 x 1920 pixel untuk ponsel dan tablet (klik kiri lalu klik kanan, save image as..) |
Wallpaper Xperia Z 1920 x 1200 pixel untuk laptop dan PC (klik kiri lalu klik kanan, save image as..) |
UPDATE (14/1/2013): zcffcz, seorang member XDA, memposting versi lain dari wallpaper Xperia Z. Ia juga menyertakan lockscreen wallpaper yang juga diklaim berasal dari Xperia Z. Wallpaper di bawah ini hanya preview (berukuran kecil), untuk mengdownload wallpaper dan lockscreen wallpaper Xperia Z dalam ukuran penuh, silakan klik link yang tersedia di akhir artikel :)
Download wallpaper dan lockscreen wallpaper Xperia Z | Mirror 1 | Mirror 2
0 Comments