Sudah pada tahu kan game ini? Bila belum, N.O.V.A. (Near Orbit Vanguard Alliance) adalah game FPS karya Gameloft yang dikembangkan untuk berbagai platform mobile (Android dan iOS). Pernah main game HALO atau Crysis? Nah, seperti itulah kira-kira gameplaynya. Di Android, N.O.V.A. 3 bisa di download dari Play Store dengan membayar 69 ribu rupiah.

 yang dikembangkan untuk berbagai platform mobile  Download N.O.V.A. 3 Freedom Edition untuk Android [GRATIS]

Setelah beberapa bulan yang lalu dirilis di iOS, Gameloft kini merilis versi baru dari game N.O.V.A 3 untuk Android, yang dilabeli N.O.V.A. 3 Freedom Edition. Versi ini sebenarnya bukan versi baru, melainkan N.O.V.A. 3 versi lama yang digratiskan dengan tambahan iklan. Iya, N.O.V.A 3 sekarang gratis sob! :D. Meski disisipi iklan, N.O.V.A. 3 Freedom Edition tidak memiliki in-app purchase sama sekali (mungkin akan ditambahkan pada update selanjutnya).

Ini merupakan berita baik untuk Anda yang ingin bermain game N.O.V.A. 3 tanpa harus mengeluarkan biaya dari kartu kredit maupun pulsa ponsel. Versi gratisan game FPS futuristik dari Gameloft ini tentu juga akan memudahkan Anda karena tak perlu repot lagi mencari APK versi pak taninya :D

Keputusan Gameloft untuk memberikan N.O.V.A 3 ini secara cuma-cuma bisa jadi sebuah tanda sob, bahwa kemungkinan mereka akan merilis sequelnya, iya N.O.V.A 4, atau mungkin langsung N.O.V.A 5 :D Mungkin juga Gameloft ingin menjangkau lebih banyak pemain baru dari N.O.V.A 3 sebelum merilis versi selanjutnya.

Walau bukan lagi game baru (rilis pertama Mei 2012), N.O.V.A 3 bisa dikatakan masih layak untuk dimainkan, apalagi untuk Anda yang belum pernah memainkannya. Apa alasannya? Grafik yang ditawarkan N.O.V.A. 3 benar-benar memukau sob, untuk ukuran game Android saat ini, beragam efek cahaya, tekstur, refleksi, serta efek blur akan sering Anda temui di game ini.

 yang dikembangkan untuk berbagai platform mobile  Download N.O.V.A. 3 Freedom Edition untuk Android [GRATIS]

Gameplaynya lumayan bervariasi, mulai dari tembak-tembakan sambil lari atau jalan kaki, sampai naik berbagai kendaraan perang khas N.O.V.A. 3. Senjata yang tersedia juga bermacam-macam, tinggal pilih sesuai level dan skenario. Bagaimana dengan musuhnya, standar sob, gampang di awal level kemudian mulai susah seiring naiknya level.

Sudah berhasil menamatkan mode campaign dari N.O.V.A. 3? Atau bosan tak bisa menyelesaikan level tertentu? Mainkan aja mode multiplayernya, benar, Anda bisa bermain bersama 12 pemain lain secara bersamaan di mode online multiplayer N.O.V.A 3, yang terdiri dari 7 mode permainan yang berbeda (Capture the Point, Free-for-All, Capture the Flag, dsb.), di 7 map yang berbeda pula.


Secara keseluruhan, N.O.V.A 3 adalah game FPS yang solid, artinya bisa menghadirkan pengalaman game baku tembak bersudut pandang orang pertama yang biasa Anda temui di PC atau console, di media yang sama sekali berbeda, yaitu perangkat mobile berlayar sentuh macam Android dan iOS. Nah, para penggemar game FPS, silakan download N.O.V.A. 3 Freedom Edition secara gratis melalui link di bawah ini (siapkan ruang kosong memori setidaknya 2GB), dan mainkan sebelum versi terbarunya hadir.

Download N.O.V.A. 3 Freedom Edition untuk Android [GRATIS]